Kamis, 29 Januari 2015

Pantai Paling Menakjubkan

Hallo ..
Posting kali ini akan membahas tentang "Pantai Paling Menakjubkan". Kenapa? Karena pantai-pantai yang kali ini akan saya postingkan adalah pantai yang tak biasa. Pantai-pantai ini dapat bersinar bak bintang-bintang di langit luas. Penasaran ya?
Oke langsung aja !


1. Pantai di Pulau Vadhoo, Maladewa
Pantai pertama yang sangat indah dengan cahaya yang dihasilkan pada malam hari adalah pantai yang berada di Pulau Vadhoo, Maladewa. Keindahan pantai di Maladewa ini bisa menghipnotis para wisatawan sehingga banyak mengunjungi pantai ini. Mengapa tidak, pantai di Pulau Vadhoo ini adalah pantai yang akan bersinar pada malam hari dengan warna biru yang sangat indah. Hal ini dikarenakan adanya mikroba di dasar laut yang akan bewarna terang sehingga akan bisa muncul di permukaan laut seperti halnya bersinar. Tentunya dengan keasliannya bisa menambah keunikan pantai ini.

dan lihat, jejak kaki indah ini karena microba laut unik.


2. Pantai Teluk Toyama, Jepang
Setelah kita membahas mengeni pantai yang bersinar karena plankton dan mikroba laut, pantai ini anehnya bersinar bukan dikarenakan adanya plankton dan mikroba laut melainkan karena adanya hewan laut. Hewan laut yang dimaksud ini adalah sejenis cumi-cumi bernama Watasenia Cintillans. Cumi ini adalah cumi yang akan bersinar terang pada saat malam hari sehingga pada malam hari pantai yang berada di Jepang yaitu Pantai Teluk Toyama ini akan bewarna biru terang. Hal ini adalah hal yang sangat unik karena cukup langkanya.


Ini Teluknya.

Dan ini cumi-cumi bersinar.


Cumi ini berukuran 3 inci gan, Firefly Squid atau Watasenia scintillans nama nya, akan memancarkan cahaya untuk menarik mangsa, memakan, serta untuk menarik pasangan selama musim kimpoi. Mereka menggunakan organ pemancar cahaya khusus yang disebut photophore, yang dapat ditemukan di seluruh tubuh cumi yang memungkinkan mereka untuk dapat dengan mudah dibedakan pada waktu malam hari. Mereka biasanya ditemukan 600-1200 meter di bawah laut, namun karena gelombang yang kuat selama musim, mereka terbawa ke pantai.


,,
Nah segini dulu postingan hari ini, terima kasih telah berkunjung.
Tunggu postingan keren lainnya . . . . .
xOxO
C.U Next Time

Tidak ada komentar:

Posting Komentar